Senin, 08 April 2013

Doni Tata Ingin Tampil All Out di Losail

Posted by mcondrolukito blog



detikSport/Yuniarto
Losail - Tak ada persiapan khusus yang dilakukan oleh Doni Tata Pradita jelang balapan pertamanya di ajang Moto2 musim 2013. Dia hanya ingin tampil tanpa beban dan berharap bisa finis di barisan tengah.

Dari hasil kualifikasi di Sirkuit Losail, Sabtu (6/4/2013), Doni menempati posisi ke-27 dengan waktu 2 menit 4,177 detik. Catatan waktunya berselisih 3,295 detik dari Pol Espargaro yang meraih pole position.

"Iya, nanti start ke-27. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi nanti pas race. Siang ini waktu untuk istirahat, persiapan nanti malam," ungkap Doni kepadadetikSport, Minggu (7/4/2013).

Selama sesi latihan bebas dan kualifikasi, Doni mengaku tak mengalami masalah berarti. Pebalap asal Sleman ini hanya sempat kesulitan di Free Practice III karena ada badai debu.

"Kondisi cuaca kurang baik. Hujan dan badai debu. Jadinya hujan kering," tuturnya.

"Tapi, kemarin pas kualifikasi sudah lumayan improve daripada waktu sebelumnya. Dari (posisi) ke-30 jadi ke-27," tambah Doni.

Doni berharap saat balapan malam nanti cuaca bagus sehingga dia bisa meraih hasil optimal. Rider 22 tahun ini juga ingin meningkatkan kepercayaan dirinya dan tampil all out.

"Tinggal tambah pede aja buat race nanti. Udah pede sih, tapi ingin lebih all out saja. Tanpa beban," katanya.

Soal target, Doni menganggap finis di posisi 15 atau 20 besar sudah cukup bagus untuk balapan pertamanya di ajang Moto2.

"Mudah-mudahan masuk rombongan tengah. Minimal 20 besar, Insya Allah. Syukur-syukur bisa top 15," tandasnya.

Minggu, 07 April 2013

Kurang Oke di Kualifikasi, Rossi Tetap Optimistis

Posted by mcondrolukito blog



detikSport/Yuniarto
Doha - Valentino Rossi harus mengawali balapan MotoGP Qatar dari posisi tujuh. Pun begitu, Rossi terlihat masih tetap optimistis menghadapi balapan pembuka musim 2013 tersebut.

MotoGP Qatar akan menjadi momen kembalinya Rossi ke Yamaha setelah dua musim membalap untuk Ducati dan menuai hasil mengecewakan.

Setelah kembali menunggangi M1 andalan Yamaha, Rossi memperlihatkan laju oke. Tetapi di sesi kualifikasi MotoGP Qatar, si Italiano justru harus puas berada di posisi tujuh.

"Kualifikasinya tidak berjalan luar biasa buatku, terutama karena aku tak bisa menempati baris kedua. Penampilanku dalam latihan bebas lebih baik dari ini, (tapi) kita lihat bagaimana besok (dalam balapan)," kata Rossi di Crash.

"Sialnya dalam sesi kualifikasi aku terhambat oleh keramaian jadi aku tidak bisa meningkatkan waktu lap dan kehilangan posisi," imbuh rider berjuluk 'The Doctor' itu.

Hasil start itu jelas tidak ideal untuk memburu kemenangan. Namun, Rossi tidak patah semangat.

"Sudah pasti akan lebih sulit untuk start dari posisi agak ke belakang seperti ini, tapi kami punya laju bagus sehingga bisa cukup kompetitif," seru Rossi.

Sabtu, 06 April 2013

Fisik dan Motor Oke, Pedrosa Siap Hadapi Musim 2013

Posted by mcondrolukito blog



Getty Images/Mirco Lazzari GP
Doha - Musim 2013 menjadi tahun kedelapan Dani Pedrosa berlaga di kelas MotoGP. Belum juga jadi juara dunia, pebalap Repsol Honda itu berharap bisa mewujudkannya tahun ini seiring kondisi fisik dan performa motor yang oke.

Pedrosa menjelang musim 2013 dengan masih dibayangi kegagalan tahun lalu. Mampu tampil konsisten sepanjang musim, pebalap asal Spanyol itu akhirnya harus puas duduk di posisi dua klasemen akhir karena kalah 18 poin dari Jorge Lorenzo yang jadi juara dunia.

Menjelang dimulainya musim baru 2013, Pedrosa mengaku siap untuk kembali bertarung jadi juara dunia. Sempat beberapa kali diganggu cedera di sepanjang kariernya, rider 27 tahun itu menyebut kalau dirinya dalam kondisi fisik yang sangat bagus. Selain itu, pra insinyur Honda juga telah memaksimalkan RC213V.

"Setelah periode pengujian yang panjang sekarang saya siap untuk membalap. Tim ini sudah bekerja sangat keras untuk membawa kami dalam posisi terbaik di awal musim dan saya puas dengan kondisi fisik saya," sahut Pedrosa di Crash.

"Ini akhir pekan yang panjang di Qatar, dengan jadwal yang terdiri dari empat hari, dan tingkat grip butuh waktu untuk ditingkatkan terkait dengan pasir dan kondisi di sini," lajut dia.

Di musim yang baru ini, satu hal yang membuat Pedrosa sangat antusias adalah sistem kualifikasi baru. Hal itu disebutnya bisa membuat balapan berjalan lebih menarik.

"Itu akan menarik untuk melihat bagaimana format kualifikasi baru bekerja dan saya benar-benar tak sabar dengan balapannya. Saya hanya antusias untuk segera memulai musim," tegasnya lagi.