Selasa, 31 Desember 2013

Ini Resolusi Messi pada 2014

Posted by mcondrolukito blog

JOSEP LAGO / AFP
Penyerang Barcelona, Lionel Messi.
ROSARIO, KOMPAS.com — Penyerang Barcelona, Lionel Messi, berharap bebas dari cedera pada 2014. Jelang tahun ini berakhir, Messi mengalami banyak cedera.

Termutakhir, Messi cedera hamstring saat Barcelona berhadapan dengan Real Betis di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Minggu (10/11/2013). Dalam laga tersebut, Messi ditarik keluar pada menit ke-21. Beruntung, tanpa Messi Barcelona tetap menang 4-1.
"Ada banyak hal penting yang aku alami, tetapi khusus di olahraga, aku berharap agar bebas dari cedera pada 2014. Tujuanku sekarang adalah segera kembali bugar dan rencananya ingin segera menjalani latihan dengan rekan setim, sebelum bisa bermain lagi," kata Messi.
Lebih lanjut, Messi mengatakan bahwa proses penyembuhan cederanya berlangsung sangat baik. Ia yakin akan segera bisa bermain kembali.
"Setelah merayakan Tahun Baru dengan keluarga, saya akan terbang kembali ke Barcelona pada hari Rabu (1/1/2014). Begitu kembali nanti, kita akan melihat saat aku siap untuk bermain lagi," pungkasnya.

Sumber: http://bola.kompas.com/read/2013/12/31/1552135/Ini.Resolusi.Messi.pada.2014

Evra: Mental Juara MU Telah Kembali

Posted by mcondrolukito blog

PAUL ELLIS / AFP
Bek Manchester United dari Perancis, Patrice Evra, melakukan selebrasi gol yang dicetak rekan setimnya, Robin van Persie, dalam laga melawan Manchester City di Stadion Etihad, Minggu (9/12/2012). MU akhirnya menang 3-2.



MANCHESTER, KOMPAS.com - Bek Manchester United (MU), Patrice Evra, menilai para pemain Setan Merah saat ini sudah menemukan kembali mental juara seusai meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir di Premier League.

Di laga terakhir, MU berhasil meraih poin penuh atas Norwich City di Stadion Carrrow Road, Norwich, Sabtu (28/12/2013). Gol semata wayang The Red Devils dicetak Danny Welbeck pada menit ke-57.

Hasil itu membuat MU naik ke posisi keenam klasemen sementara Premier League dengan poin 34. Evra pun berharap rekan-rekannya bisa meneruskan tren positif tersebut.

"Itu (hasil melawan Norwich) adalah kemenangan besar. Norwich bermain sangat baik dan mereka harusnya bisa mencetak banyak gol di babak pertama. Tetapi, aku pikir para pemain pantas mendapatkan banyak kredit," ungkap Evra.

"TIdak pernah mudah memainkan pertandingan tandang seperti itu. Tetapi, hal terpenting saat ini adalah kami berhasil meraih tiga poin."

"Aku hanya berpikir untuk saat ini. Tim ini sekarang bermain lebih baik, kami mempunyai mental juara dan spirit yang telah hilang pada awal musim ini."

"Aku dapat melihat rasa lapar para pemain sudah kembali, jadi aku percaya. Tetapi, aku tidak ingin berbicara mengenai titel juara. Aku hanya ingin berbicara mengenai pertandingan selanjutnya melawan Tottenham di kandang. Kami ingin memastikan bahwa kami ingin menang agar momentum ini terus terjaga," tukasnya.

Resolusi 2014: Ayo, Berhenti Merokok!

Posted by mcondrolukito blog

Resolusi 2014: Ayo, Berhenti Merokok!

Liputan6.com, New York : Lagi-lagi rokok menjadi bahasan menarik di penghujung tahun. Kebiasaan rokok yang semakin hari semakin membahayakan kesehatan mungkin bisa Anda kurangi di 2014 mendatang.

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa hari Senin adalah waktu yang tepat untuk berhenti merokok. Tidak perlu sekaligus berhenti, melainkan bisa dengan perlahan mengurangi jumlah harian rokok hingga akhirnya berhenti total.Seperti ditulis Nydailynews, Selasa (31/12/2013), berhenti merokok ini sedang ramai dikampanyekan pakar kesehatan di Amerika bahkan sampai dijadikan resolusi 2014. Ini penting menurut pakar, karena semakin lama Anda merokok, tentu akan semakin menunpuk racun dalam tubuh yang penyakitnya dapat Anda nikmati dalam jangka panjang.
Melihat hal tersebut, para peneliti dari San Diego State University, Santa Fe Institute, Johns Hopkins Bloomberg School of Public Health juga mengampanyekan anti rokok pada awal tahun 2014.
Direktur program kampanye anti rokok, Morgan Johnson mengatakan meskipun penelitian menyebutkan orang dapat bertahan tidak merokok hanya sebulan, tapi studi lain menunjukkan bahwa butuh upaya untuk berhenti merokok selamanya.