Selasa, 30 April 2013

Barca Akan Balas Dendam, Bayern Diminta Jaga Fokus

Posted by mcondrolukito blog


Munich - Bayern Munich tak punya alasan untuk tidak mewaspadai Barcelona kendati punya keunggulan besar. Soalnya, Barca bakal melakukan segalanya untuk membalikkan keadaan.

Peringatan itu dilontarkan bek tengah Bayern, Dante kepada majalah Kicker menjelang duel semifinal leg II kontra Barcelona di Camp Nou.

Usai mencukur Barca 4-0 di leg I sepekan lalu, Bayern hanya butuh minimal hasil imbang ataupun kalah tidak lebih dari tiga gol. Sebaliknya, Los Culesdihadapkan tugas jauh lebih berat karena harus bisa menang setidaknya 5-0.

Kekalahan telak itu jelas menjadi pukulan berat bagi Andres Iniesta dkk. Dante yakin Barca sangat berhasrat balas dendam kepada Bayern di Camp Nou, Kamis (2/5) dinihari WIB nanti.

"Mereka (Barcelona) akan termotivasi dan agresif. Kami memang berada di dalam posisi bagus tapi kami perlu untuk tetap membumi. Kami mesti konsentrasi sampai peluit akhir untuk memastikan satu tempat di final," terang bek asal Brasil itu di AS.

"Barcelona akan sangat berhasrat untuk balas dendam. Mereka akan mengerahkan segala yang dipunya untuk menyamakan kedudukan, tapi kami tidak bisa membiarkan diri kami dikejutkan oleh mereka."

Di pertandingan nanti, Lionel Messi yang kondisinya sudah lebih bugar niscaya akan menjadi peneror utama pertahanan Bayern. Akan tetapi, Dante punya cara untuk menetralisir pemain bintang asal Argentina itu.

"Kuncinya adalah jangan menunggu sampai dia (Messi) mendatangi Anda dengan bola di kakinya. Anda harus segera menyerang dia secepat mungkin," imbuh Dante

Minggu, 28 April 2013

Tontowi/Liliyana ke Final

Posted by mcondrolukito blog

New Delhi - Indonesia menempatkan satu wakil di final India Superseries setelah ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil lolos dari babak semifinal.

Pada laga yang dihelat, Sabtu (27/4/2013) petang WIB, Tontowi/Lili mengalahkan pasangan asal Polandia, Robert Matusiak/Nadiezda Zieba, yang merupakan unggulan kelima dengan dua set langsung, 21-5 dan 21-10 dalam waktu 20 menit.

Di babak selanjutnya Tontowi/Liliyana menunggu pemenangan partai antara Chris Addock/Gabrielle White kontra Sung Hyung Ko/Ha Na Kim.

Dua wakil Indonesia masih tersisa di turnamen ini adalah ganda putra Angga Pratama/Ryan Agung Saputra yang tanding melawan unggulan ke-8 asal China, Xiaolong Liu/Zihan Qiu, serta tunggal putri Aprilia Yuswandari melawan unggulan kedua asal Jerman Juliane Schenk.

Sumber: http://sport.detik.com/read/2013/04/27/183502/2232104/79/tontowi-liliyana-ke-final?s99220269


Sabtu, 27 April 2013

Giggs: Van Persie Brilian

Posted by mcondrolukito blog


Man United via Getty Images/Matthew Peters
Manchester - Robin van Persie tidak pelak menjadi salah satu faktor keberhasilan Manchester United jadi juara musim ini. Ryan Giggs pun menyebutnya sebagai sosok brilian.

Kepastian United menjadi juara didapatkan setelah menang 3-0 atas Aston Villa Senin lalu. Pada pertandingan tersebut, Van Persie memborong tiga gol kemenangan 'Setan Merah'.

Giggs mengaku sudah menyadari Van Persie adalah pemain yang bagus semenjak dia masih menjadi lawan. Namun, dengan bergabungnya dia menjadi rekan setim, penilaiannya terhadap bomber asal Belanda itu bertambah bagus.

"Saya tidak tahu apakah dia sudah melampaui ekspektasi karena kita semua tahu betapa bagusnya dia," ujar Giggs seperti dilansir situs resmi klub.

"Tapi, terkadang kita tidak akan menyadarinya hanya dengan bermain melawannya."

"Ketika akhirnya berlatih dengannya dan bermain dengannya setiap pekan barulah perbedaan terasa. Seperti inilah ceritanya dengan Robin. Kami tahu mengenai kemampuannya mencetak gol, tapi kemampuannya secara keseluruhan juga bagus."

"Dia adalah pemain brilian --semoga itu berlanjut untuk waktu yang lama."

Van Persie kini sudah mengoleksi 24 gol di liga, yang terbanyak di antara pemain-pemain United dan pemain-pemain di Premier League lainnya. Dia pun berpotensi besar memenangi gelar top skorer musim ini.

Jumat, 26 April 2013

Zaha Sudah Gatal Ingin Segera Berseragam MU

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images/Laurence Griffiths
London - Wilfried Zaha sudah tidak sabar menanti musim ini habis. Pasalnya, saat itu ia akan benar-benar bergabung dengan Manchester United.

Pemain Inggris berusia 20 tahun itu resmi dibeli oleh MU bulan Januari lalu, kendati Zaha masih tetap bersama klubnya saat ini, Crystal Palace, sampai akhir musim nanti.

Dengan musim ini segera berakhir, Zaha pun menyatakan bahwa dirinya sudah tidak sabar lagi menjadi rekan-rekan setim dari Robin van Persie, Ryan Giggs, dan juga rekannya di timnas Inggris, Wayne Rooney.

"Aku sangat antusias dan bersemangat. Aku sudah tidak sabar. Itu akan jadi sesuatu yang berbeda," katanya di The Sun dan dilansir Sky Sports.

"Ketika aku nanti masuk ke ruang ganti United, aku tidak tahu apa yang akan aku rasakan. Aku akan berusaha bersahaja karena aku ada di sana untuk bermain sepakbola."

"Tapi aku harus mengakui aku sedikit melayang-layang. Van Persie dan Giggs akan ada di sana, wow. Rooney akan ada di sana, luar biasa. Bagaimana aku tidak memikirkan itu?" papar Zaha.

Digadang-gadang sebagai pemain muda bertalenta, Zaha tetap menilai bahwa dirinya tidak akan dengan mudah bisa menembus skuat inti 'Setan Merah'. Namun, ia sudah mencanangkan tekad untuk memanfaatkan peluang sekecil apapun untuk unjuk gigi.

"Aku harus sabar. Aku tidak berharap langsung datang dan bermain rutin setiap pekan. Ketika aku mendapat kesempatan, aku akan memanfaatkannya," seru Zaha.

Kamis, 25 April 2013

Bayern Kini Unggulan Teratas Juara, Dortmund Kedua

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images
Jakarta - Duo Jerman, Bayern Munich dan Borussia Dortmund meraih kemenangan telak di leg pertama semifinal Liga Champions atas Barcelona dan Real Madrid. Die Rotendan Die Borussen pun kini jadi unggulan teratas calon juara.

Bayern tampil sangat dominan saat menjamu Barcelona di Allianz Arena, Rabu (24/4/2013) dinihari WIB. Berhasil mematikan poros Andres Iniesta, Xavi Hernandez dan Lionel Messi, tuan rumah meraih kemenangan gemilang dengan skor 4-0.

Gol-gol yang dilesakkan Thomas Mueller, Arjen Robben dan Mario Gomez membuat Bayern dianggap sudah menjejakkan satu kakinya di babak final. Bayern memang masih harus berlaga di Camp Nou, namun Bastian Schweinsteiger dkk. diyakini tak akan sampai kalah 0-5, sebagai syaratBlaugrana lolos ke final.

Penampilan impresif Bayern kemudian mampu diikuti oleh Dortmund. Adalah Robert Lewandowski yang jadi bintang mereka setelah dia memborong empat gol kemenangan 4-1 atas Los Merengues.

Hasil-hasil pertandingan leg pertama itu membuat duo Jerman jadi unggulan teratas juara Liga Champions musim ini oleh beberapa rumah taruhan. Adalah Bayern yang berada di posisi teratas, sementara Dortmund kedua, Madrid ketiga dan Barcelona di posisi terakhir. Demikian pantauan detikSport, Kamis (25/4/2013) pagi WIB.

Bwin misalnya, mereka menempatkan Madrid dengan koefisien 1,65, diikuti Dortmund dengan koefisien 2,85, kemudian Madrid pada posisi 11,00 dan Barcelona di angka 29,00.

Kondisi serupa ditemui di Williamhill, yang menempatkan Bayern pada posisi 4/6 dan dilanjutkan Dortmund pada 4/1. Sedangkan Real Madrid dan Barcelona masing-masing dapat koefisien 6/1 dan 20/1.

Bayern juga diunggulkan juara oleh rumah taruhan Ladbrokes, yang memberi koefisien 1,67 pada FC Hollywood dan 2,75 buat Dortmund. Sementara Madrid dan Barca masing-masing dapat koefisien 10,00 dan 34,00.

Meski diunggulkan di dua posisi teratas, Bayern dan Dortmund tidak dijagokan menang saat gantian melawat ke Spanyol. Bwin dan Williamhill sama-sama menjagokan tuan rumah untuk laga tersebut.

Rabu, 24 April 2013

Van Persie syukuri gelar pertamanya

Posted by mcondrolukito blog

 van_persie
Robin van Persie harus menunggu selama hampir sepuluh tahun untuk bisa menikmati gelar juara Liga Primer Inggris.

Pemain depan Manchester United, Robin van Persie mengatakan penantian selama hampir sepuluh tahun lebih cukup sepadan dengan kegembiraan merasakan gelar juara Liga Primer Inggris pertamanya.

Van Persie mencetak hatttrick dalam pertandingan saat MU menang 3-0 atas Aston Villa dan memastikan klub berjuluk setan merah itu untuk meraih juara liga pada musim ini.

Pemain depan berusia 29 tahun ini sebelumnya memperkuat Arsenal selama delapan musim tanpa pernah merasakan gelar juara Liga Primer.

"Saya harus menunggu lama untuk merasakan gelar pertama saya, rasanya sangat luar biasa," kata van Persie.

"Ini merupakan tim dan pemain yang luar biasa. Ini merupakan gelar juara untuk setiap pemain. Para staf, manajer dan terapis fisik."

"Ini merupakan gelar ke-20 bagi kami dan cukup pantas untuk tim ini."

Dominasi lagi

Sementara itu pemain belakang Manchester United, Patrice Evra merasakan kesuksesan kali ini sebagai pemanis setelah final musim lalu mereka merasakan kekalahan menyakitkan dari Manchester City.

"Ini sangat sukar dipercaya," kata Evra.

"Sangat penting rasanya untuk bisa meraih kembali gelar juara kali ini karena saya ingat tahun lalu ketika kami kalah dan orang mengatakan Manchester City akan mengambil alih kendali."

"Saya mengatakan kemudian ketika MU berhasil kembali menunjukkan konsistensinya mereka akan finis dengan selisih 10 poin tapi ternyata kami salah karena sekarang selisihnya sudah 16 poin."

Kegembiraan juga ditunjukan oleh Wayne Rooney yang tampil dalam pertandingan itu.

"Ini musim yang luar biasa buat saya. Kami telah memenangkan gelar Liga dan untuk inilah kami bermain," kata mantan pemain Everton itu.

United masih menyisakan empat pertandingan dan Manajer klub tersebut Sir Alex Ferguson sudah menegaskan bahwa timnya siap memecahkan rekor 95 poin yang pernah dikumpulkan Chelsea

Sumber: http://sport.detik.com/read/2013/04/23/102226/2227781/935/van-persie-syukuri-gelar-pertamanya

Selasa, 23 April 2013

'Setan Merah' Juara dengan Gaya

Posted by mcondrolukito blog


Man Utd via Getty Images/Matthew Peters
Manchester - Keberhasilan Manchester United menjuarai Premier League musim ini menjadi lebih spesial menurut Ryan Giggs. Giggs juga menyebutThe Red Devils memenangi titel dengan gaya.

MU akhirnya mampu meraih gelar liga ke-20, terbanyak di antara tim-tim lain di Inggris, setelah mengandaskan Aston Villa di Old Trafford dengan skor 3-0, Selasa (23/4/2013) dinihari WIB. Di sisa musim, MU tak akan bisa dikejar oleh tetangganya, Manchester City.

Giggs sangat menikmati kesuksesan ini, terlebih lagi MU musim lalu gagal juara dengan cara yang sangat menyakitkan.

"Ketika Anda kehilangan gelar dengan cara yang kami alami tahun lalu, maka selalu spesial untuk memenanginya kembali," ucap Giggs seperti dikutip BBC.

"Kami menjuarainya dengan gaya," tegasnya.

"Kami punya masalah cedera di awal musim, terutama di posisi bek tengah dan saat kami menyelesaikan hal itu kami terlihat kuat. Begitu punya dasar pertahanan, para pemain berbakat yang kami punya akan mendapatkan kesempatan," ujar pemain berusia 39 tahun ini.

Ditambah titel musim ini, berarti Giggs telah memenangi 13 trofi Premier League selama membela MU.

"Saya menikmatinya. Selama saya menikmatinya maka saya akan terus mampu bermain. Malam-malam seperti ini yang membuat Anda bersemangat," katanya.

Senin, 22 April 2013

Suarez Selamatkan Liverpool dari Kekalahan

Posted by mcondrolukito blog

Liverpool - Liverpool selamat dari kekalahan. Gol Luis Suarez pada menit keenam injury time membuat laga antara The Reds melawan Chelsea berakhir 2-2.

Pada laga yang berlangsung di Anfield, Minggu (21/4/2013), Liverpool tampil sedikit lebih dominan pada 20 menit pertama pertandingan. Mereka juga lebih banyak melepaskan tembakan ke gawang, yakni 3:2.

Kendati demikian, Chelsea punya dua tembakan dengan keduanya berstatus on target. Salah satunya akhirnya berujung pada gol yang diciptakan oleh Oscar.

Gol Oscar bermula dari sepak pojok di sebelah kiri pertahanan Liverpool. Tendangan yang dieksekusi oleh Juan Mata itu kemudian disundul oleh Oscar. Pepe Reina yang sudah melompat untuk menepis bola tak bisa menghalau bola masuk ke dalam gawangnya.

Dua menit setelah gol itu, Chelsea mendapatkan peluang lewat David Luiz. Tendangan bebasnya menemui kegagalan, namun dengan cara yang sedikit antik dari Pepe Reina.

Tendangan bebas itu sempat akan ditangkap oleh Reina, namun terlepas. Beruntung bagi kiper asal Spanyol itu, dia berhasil menangkap kembali bolanya sebelum masuk ke dalam gawang.

Liverpool injak pedal gas pada awal-awal babak kedua. Mereka mendapatkan sejumlah peluang ketika paruh kedua baru dimulai. Salah satunya adalah ketika sontekan Steven Gerrard dihalau oleh Petr Cech dengan kaki.

Tak lama setelahnya, giliran Daniel Sturridge yang mendapatkan peluang. Setelah berputar menghindari pemain yang mengawalnya, eks pemain Chelsea itu melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Hasilnya? Bola tendangannya masih mengenai tiang gawang.

Gol yang ditunggu oleh Liverpool akhirnya muncul juga di menit ke-52. Berawal dari umpan panjang dari belakang, bola diterima oleh Downing. Dia lantas memberikan bola kepada Suarez. Dia lantas mengumpankan bola ke tiang jauh dan Sturridge langsung menyambarnya, 1-1.

Chelsea balas menyerang lagi. Lima menit setelah gol penyama kedudukan itu, Chelsea mendapatkan penalti setelah Suarez melakukan handball di dalam kotak penalti. Suarez mendapatkan kartu kuning sebagai hukumannya.

Eden Hazard pun maju menjadi algojo penaltinya. Gelandang asal Belgia itu sukses melakukan tugasnya dengan baik dan membawa Chelsea unggul 2-1.

Bak membalas apa yang dilakukannya lewat handball itu, Suarez justru jadi penyelamat Liverpool lewat golnya di injury time. Skor menjadi 2-2 di ujung laga.

Gol Suarez diawali oleh umpan yang dilepaskan Sturridge dari sisi kanan. Bola kemudian ditanduk oleh Suarez yang tepat berada di depan gawang. Bola sempat mengenai tangan Cech, tapi bola tetap masuk ke dalam gawang. 

Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/04/21/223216/2226349/72/suarez-selamatkan-liverpool-dari-kekalahan?b99220170

Minggu, 21 April 2013

Barca Ingin Secepatnya Juara

Posted by mcondrolukito blog


David Ramos/Getty Images
Barcelona - Barcelona semakin dekat dengan gelar juara liga setelah mengalahkan Levante. Assisten pelatih Barca, Jordi Roura, mengatakan timnya ingin secepatnya memastikan diri menjadi kampiun.

Gol tunggal Cesc Fabregas memastikan kemenangan 1-0 di Camp Nou, dinihari tadi. Tiga poin tambahan ini membuat El Barca kini mengoleksi 84 poin unggul 13 angka dari musuh terbesarnya, Real Madrid.

Dengan situasi ini, Xavi Hernandez dkk. punya peluang untuk mengamankan titel secepatnya pekan depan, apabila mampu mengalahkan Athletic Bilbao sementara El Real kalah melawan Atletico Madrid.

"Kami akan ke Bilbao dan mencoba memenangi pretandingan. Semakin cepat kami memenangi gelar juara akan semakin baik," sahut Roura di situs resmi Barcelona.

"Ada banyak hal baik dengan menjuarai empat dari lima musim terakhir kompetisi ini -- jika kami juara musim ini karena ini adalah kejuaraan yang sangat sulit."

Kendati Barca unggul jauh dari para pesaingnya, Roura menyebut Liga Spanyol sangat sulit dimenangi.

"Malam ini kami sedikit menderita sebelum menang. Ini artinya kompetisi ini sangat sulit dan kemenangan ini membuat kami memiliki 84 poin dan punya jarak besar dengan tim Real Madrid terbaik," imbuh tangan kanan Tito Vilanova itu.

"Wajar kami punya saat-saat mudah dan susah. Mungkin kami kurang mengalirkan bola tapi itu juga karena Levante bermain dengan sangat baik."

Sabtu, 20 April 2013

Dijamu Bayern, Barca Masih Tanpa Puyol & Mascherano

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images
Barcelona - Barcelona belum akan tampil dengan kekuatan terbaiknya saat dijamu Bayern Munich di leg pertama semifinal Liga Champions. Carles Puyol dan Javier Mascherano masih absen karena cedera.

Puyol bulan lalu menjalani operasi pada tulang rawan di lutut kanannya. Sementara itu, Mascherano mengalami robek pada ligamen lutut kanannya di laga leg pertama perempatfinal kontra Paris Saint-Germain.

Hingga saat ini, keduanya belum sepenuhnya fit. Mereka tak akan bisa diturunkan di laga melawan Bayern di Allianz Arena, Rabu (24/4/2013) dinihari WIB.

"Puyol tidak akan siap untuk laga di Munich dan kami belum tahu soal leg kedua. Itu tergantung bagaimana pemulihannya dan keputusan dokter," jelas asisten pelatih Barca, Jordi Roura, seperti dikutip Reuters.

"Mascherano terus membaik, tapi kami belum bisa bilang apakah dia akan bersama kami di leg kedua," tambahnya.

Dengan absennya Puyol dan Mascherano, Barca punya beberapa pilihan pemain untuk menemani Gerard Pique di jantung pertahanan. Los Cules bisa menurunkan Adriano, Marc Bartra, Alex Song, atau Sergio Busquets

Jumat, 19 April 2013

Abanda Herman Jadi Mualaf

Posted by mcondrolukito blog


detikSport/Baban Gandapurnama
Bandung - Pemain belakang Persib Bandung, Abanda Herman, kini memeluk agama Islam. Berjalan dengan khusyuk, Abanda menjadi mualaf dengan disaksikan langsung oleh rekan-rekannya di 'Maung Bandung'.

"Asyhadu alla ilaaha illallah wa asyhadu anna muhammadar rasulullah."

Dua kalimat syahadat itu meluncur tanpa hambatan dari mulut Abanda dan terdengar oleh seluruh tamu yang hadir melalui pengeras suara. Abanda mengucap kalimat tersebut sembari duduk sila beralas karpet di Masjid Nurul Iman, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (18/4/2013), tepat pukul 16.16 WIB

Pengucapan dua kalimat syahadat oleh pesepakbola kelahiran 20 Februari 1984 itu dibimbing oleh Ustaz Jujun Junaedi. Jujun membaca syahadat di hadapan Abanda yang memakai peci putih dan berbalut jubah putih. Lalu mantan pemain Persija itu mengikutinya.

Di samping kanan Abanda duduk pelatih Persib Jajang Nurjaman, sementara Manajer Persib Umuh Muchtar menjadi saksi.

"Saksi sebenarnya cukup dua orang. Tapi ini disaksikan ratusan orang," jelas Jujun.

Masjid yang lokasinya tak jauh dari rumah Umuh itu desesaki banyak orang, yang di antaranya adalah ibu-ibu pengajian. Usai menjadi muslim, Abanda tersenyum semringah.

Sejumlah pemain Persib yakni Maman Abdurrahman dan Airlangga Sucipto mengabadikan momen tersebut. Keduanya bergegas merogoh ponsel kamera dalam saku celana dan langsung menjepretkannya. Selain itu, player Persib yang hadir antara lain Atep, Cecep Supriatna, I Made Wirawan

Kamis, 18 April 2013

Kido/Pia Lewati Babak Pertama

Posted by mcondrolukito blog

Taipei - Ganda campuran Indonesia, Markis Kido/Pia Zebadiah, sukses melewati babak pertama Kejuaraan Asia 2013. Sejumlah wakil Indonesia lainnya juga mampu melangkah ke babak kedua.

Kido/Pia berhadapan dengan pasangan India, Akshay Dewalkar/Pradnya Gadre di babak pertama, Rabu (17/4/2013). Unggulan keempat itu menang dua set langsung 21-10, 21-12 dalam waktu 20 menit.

Di babak kedua, Kido/Pia akan melawan wakil China, Hong Wei/Tang Jinhua. Hong/Tang lolos usai menundukkan Chen Hung Ling/Chien Yu Chin 21-14, 21-17.

Unggulan kelima Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati juga melaju ke babak kedua setelah menang atas ganda Hong Kong, Chan Yun Lung/Tse Ying Suet, dengan skor 18-21, 23-21, 21-17. Selanjutnya, mereka akan menghadapi Lee Sheng Mu/Cheng Wen Hsing.

Ganda campuran lainnya, Lukhi Apri Nugroho/Annisa Saufika, juga masih bertahan. Lukhi/Annisa mengalahkan Lu Ching Yao/Lai Chia Wen 21-18, 22-20 dan akan menantang Shin Baek Choel/Jang Ye Na di babak kedua.

Dari nomor tunggal putri, Belaetrix Manuputi lolos ke babak kedua usai mengalahkan pemain Taiwan, Cheng Shao Chieh 21-11, 21-13. Di babak kedua, Belaetrix akan bertemu lawan berat, yakni Ratchanok Intanon dari Thailand.

Sementara itu, Maria Febe Kusumastuti, Aprilla Yuswandari, dan Hera Desi langsung tersingkir. Febe dikalahkan Sapsiree Taerattanachai 17-21, 15-21, Aprilla kalah dari Busanan Ongbumrungpan 10-21, 21-8, 22-24, sedangkan Hera gagal membendung Wang Yihan dan kalah 21-17, 16-21, 15-21.

Tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito melangkah ke babak kedua setelah menundukkan pemain Makau, Lou Hok Man, dengan skor 21-9, 21-6. Dia selanjutnya akan melawan Tanongsak Saensomboonsuk. Mahbub Thomi Azizan juga lolos usai menant atas Lo Jason King Ching 21-8, 21-8.

Dua ganda putra Indonesia langsung tersingkir di babak pertama. Alvent Yulianto Chandra/Markis Kido dikalahkan Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata 8-21, 23-21, 11-21, sementara Yonathan Suryatama Dasuki/Hendra Aprida Gunawan kalah dari Maneepong Jongjit/Nipitphon Puangpuapech 21-16, 13-21, 11-21.

Sumber: http://sport.detik.com/read/2013/04/17/212232/2223262/79/kido-pia-lewati-babak-pertama?s99220269

Rabu, 17 April 2013

Ketum PBSI: Dua Tahun lagi Indonesia Bisa Saingi China

Posted by mcondrolukito blog


detikfoto
Jakarta - Prestasi Indonesia di ajang bulutangkis saat ini boleh dibilang mulai bangkit. Ketua Umum PBSI, Gita Wirjawan, berujar bahwa Indonesia bisa mengejar China dalam kurun waktu dua tahun.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, berhasil mempertahankan gelar All England tahun ini. Prestasi itu diikuti oleh tiga rekannya yang berlaga di kompetisi Australia GP Gold dan New Zealand GP pada bulan ini.

Tiga pebulutangkis Indonesia berhasil membawa pulang tiga gelar juara saat bertanding di Australia. Angga Pratama/Ryan Agung Saputra berhasil menyabet gelar juara ganda putra, Aprilsasi Putri Lejarsar Variella/Vita Marissa menjadi yang terbaik di ganda putri, dan Irfan Fadhilah/Weni Anggraini keluar sebagai kampiun di ganda campuran.

Sementara di ajang New Zealand GP, pasanganAngga/Ryan kembali berprestasi dengan menyabet titel juara di nomor ganda putra, yang dilengkapi oleh Praveen Jordan/Vita Marissa yang menjadi terbaik di nomor ganda campuran.

Atas beberapa kesuksesan itu, Gita mengungkapkan bahwa beberapa perubahan yang dibuatnya dalam tubuh PBSI sudah mulai membuahkan hasil.

"Sudah terlihat perubahan dalam tubuh PBSI. Dalam satu atau dua tahun ke depan akan terlihat perkembangannnya," jelas Gita dalam perbincangan di kantor detikCom, Jalan Warung Buncit Raya, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2013) sore WIB.

"Satu perubahan yang saya lihat adalah ketika melakukan blusukan (ke pelatnas Cipayung) jam tujuh pagi, mereka sudah tampak giat berlatih," tambah pria yang kini memangku jabatan Menteri Perdagangan di kabinet Indonesia Bersatu II itu.

Tren positif itu membuat Gita yakin Indonesia bakal segera mengejar ketertinggalan dari China. Dia pun juga sudah menentukan target pebulutangkis bisa menjadi saingan pemain-pemain negeri 'tirai bambu' itu.

"Dalam dua tahun kedepan Indonesia bakal mampu menyaingi (prestasi) China," ujar Gita optimistis.

Selasa, 16 April 2013

Barca Sembilan Poin Menuju Gelar Juara

Posted by mcondrolukito blog


ist.
Barcelona - Barcelona mulai bersiap menggelar pesta juara Liga Spanyol. Menyusul kemenangan atas Real Zaragoza, The Catalans mulai berhitung mundur, dengan prediksi titel akan diamankan dalam tiga pertandingan ke depan.

Barcelona meraih kemenangannya ke-26 di Liga Spanyol musim ini saat mereka bertandang ke Zaragoza, Senin (15/4/2013) dinihari WIB. Meski menurunkan banyak pemain pelapis, skuat besutan Tito Vilanova berhasil membawa pulang kemenangan tiga gol tanpa balas, 3-0.

Hasil pertandingan tersebut memastikan Xavi Hernandez dkk bertahan di puncak klasemen dengan keunggulan 13 angka dari Real Madrid di belakangnya. Karena roda kompetisi tinggal menyisakan tujuh pertandingan lagi, maka Barca secara matematis tiggal memubutuhkan sembilan poin untuk kembali menjadi kampiun.

Dengan tambahan sembilan poin tersebut maka Barca akan punya koleksi 90 poin. Dengan asumsi Real Madrid juga terus meraih kemenangan, maka saat itu keunggulan 13 poin Barca tak akan bisa dikejar karena pertandingan menyisakan empat matchday lagi.

Persiapan untuk menyambut gelar juara Liga Spanyol yang keempat dalam lima tahun terakhir itu sudah terlihat di situs resmi Barca. Hitung mundur menuju status juara sudah dilakukan.

Dituliskan kalau Barcelona punya peluang besar menjuarai Liga Spanyol saat berhadapan dengan Real Betis pada pekan ke-34. Hebatnya lagi, pesta juara tersebut akan digelar di kandang mereka sendiri Camp Nou pada 5 Mei.

Sebelum laga yang bisa memberi Barca gelar juara tersebut, The Catalan harus lebih dulu memastikan meraih kemenangan saat bertamu ke Atletico Bibao dam Levante dan bertandang ke Atletico Bilbao.

Senin, 15 April 2013

Van Persie Akhiri Puasa Gol dan Torehkan Catatan Apik

Posted by mcondrolukito blog


Julian Finney/Getty Images
Jakarta - Keran gol Robin van Persie akhirnya terbuka lagi setelah mencetak gol ke gawang Stoke City. Gol itu turut membuat Van Persie masuk buku sejarah Manchester United.

Penyerang internasional Belanda itu mencetak gol dari titik putih dalam kemenangan MU atas Stoke2-0 di Britannia Stadium, Minggu (14/4/2013) malam WIB.

Gol tersebut praktis menghentikan puasa golnya yang sudah berjalan selama dua bulan. Sebelum ini, terakhir Van Persie mencatatkan namanya di papan skor adalah ketika MU mengalahkan Everton 2-0 pada 10 Februari lalu.

Dengan satu tambahan gol, Van Persie kini mengoleksi 20 gol di Premier League, terpaut dua gol dari bomber Liverpool Luis Suarez di puncak daftar.

Selain berhasil mengakhiri puasa golnya, striker berusia 29 tahun ini menorehkan sejumlah catatan istimewa. Dilansir Opta, Van Persie menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang mencetak setidaknya 11 gol away dalam tiga musim yang berbeda.

Sedangkan Infostrada mencatat Van Persie menjadi pemain keenam yang mencapai 20 gol di musim Premier League untuk MU bergabung dengan Ruud van Nistelrooy, Wayne Rooney, Cristiano Ronaldo, Dimitar Berbatov dan Dwight Yorke.

Minggu, 14 April 2013

Indonesia Dipastikan Raih Satu Gelar di Australia GP Gold

Posted by mcondrolukito blog


Ahsan/Hendra (badmintonindonesia.org)
Sydney - Satu gelar dipastikan menjadi milik Indonesia pada turnamen bulutangkis Australia GP Gold 2013. Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi Angga Pratama/Ryan Agung Saputra di final.

Sebelumnya, Ahsan/Hendra yang diunggulkan di tempat keempat mengalahkan unggulan empat asal Malaysia Mohd Zakry Abdul Latif/Mohd Fairuzizuan Mohd Tazari straight set dengan 21-18 dan 21-18 pada partai semifinal, Sabtu (6/4/2013).

Sedangkan Angga/Ryan memetik kemenangan mudah atas pasangan non unggulan asal Korea Selatan, Kim Dae Eun/Shin Baek Choel dengan skor akhir 21-9 dan 21-14.

Adapun, dua wakil lainnya datang dari nomor ganda. Ganda campuran Irfan Fadhilah/Weni Anggraini mengalahkan pasangan China, Yuchen Liu/Huang Dongping 19-21, 13-21 dan 22-20. Di laga puncak Irfan/Weni akan melawan Shin Baek Cheo/Jang Ye Na.

Satu tempat lainnya datang dari nomor ganda putri. Aprilsasi Variella/Vita Marissa melewati hadangan Ko A Ra/Yoo Hae Won 19-21, 21-11 dan 21-12 dan maju ke final untuk menghadapi Savitree Amitrapai/Sapsiree Taerattanachai.

Sabtu, 13 April 2013

Rossi Harus Tingkatkan Performa Jika Ingin Saingi Lorenzo

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images/Mirco Lazzari GP
Losail - Jorge Lorenzo disebut Jerry Burgess sebagai pebalap terbaik di ajang MotoGP saat ini. Untuk bisa bersaing dengan sang juara dunia, Valentino Rossi harus bisa mengembangkan kemampuannya.

Berstatus juara dunia musim lalu, Lorenzo menunjukkan kalau dia masih menjadi kandidat kuat juara usai jadi yang terbaik di MotoGP Qatar. Bukan cuma finis terdepan, rider asal Spanyol itu memimpin balapan sejak start dan nyaris tak terusik oleh lawan-lawannya.

Kepala kru Rossi, Jerry Burgess, menyebut Lorenzo memiliki bakat dan kemampuan hebat untuk membuatnya jadi penantang juara di tahun ini. Dan untuk bisa bersaing dengan rekan setimnya itu, Rossi harus meningkatkan performa.

"Jorge adalah seorang juara dunia dan dia tidak menjadi juara kalau dia tak bisa tampil di puncak performanya. Dia pebalap nomor satu saat ini dan dia sudah membuktikannya lagi. Itu terlihat terlalu mudah dan kami harus meningkatkan permainan kami jika ingin jadi penantang Lorenzo," sahut Burgess di MCN.

Disebutkan Burgess, Rossi dalam beberapa balapan berikutnya belum akan bisa mengimbangi penampilan Lorenzo. Namun seiring berjalannya musim, The Doctor dia prediksi akan terlibat dalam pertarungan-pertarungan sengit dengan rekan setimnya itu.

"Saya pikir Rossi akan berusaha untuk bisa melakukan itu dalam beberapa belapan selanjutnya. Kami harus fokus pada apa yang bisa kami lakukan terbaik."

"Kami punya motor yang sama dengan Jorge, jadi kami harus bisa mengetahui kenapa dia lebih cepat. Finis kedua di belakang Jorge bukan hal yang memalukan, dan mengalahkan pebalap lain dengan selisih waktu sampai empat detik adalah pekerjaan yang bagus," tuntasnya.

Jumat, 12 April 2013

Lorenzo: Rossi Tak Lagi Jadi Musuhku, Meski Bukan Teman Juga

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images/Mirco Lazzari gp
Losail - Jorge Lorenzo menegaskan kalau dirinya dan Valentino Rossi tidak lagi menjadi musuh seperti beberapa tahun lalu. Namun itu tak berarti juga kalau mereka menjalin pertemanan saat ini.

Lorenzo dan Rossi menjalani relasi yang tak sehat saat keduanya membela Yamaha dalam selang 2008 sampai 2010. Ketika itu tim Yamaha seperti terbelah karena kedua rider itu saling menolak berbagi data balapan dan terlibat beberapa perseteruan panas, yang akhirnya berujung hengkangnya The Doctorke Ducati.

Sekembalinya Rossi ke Ducati musim ini, hubungan antara keduanya dikabarkan sudah jauh membaik. Dalam sebuah kesempatan sebelum MotoGP Qatar, Rossi menyebut kalau dirinya sudah berbicara dengan Lorenzo. Hal mana dibenarkan oleh Lorenzo dalam wawancara terakhir yang dia lakukan dengan Eurosport Italia.

Juara dunia tahun lalu itu menyebut kalau dirinya tak lagi bermusuhan dengan Rossi. Dengan keduanya sudah semakin dewasa, hubungan yang terjalin kini jauh membaik.

"Kami terus tumbuh, kami jelas lebih dewasa dibanding beberapa tahun lalu. Sekarang kami bisa bekerja bersama, bekerja sebagai sebuah tim," sahut Lorenzo.

Namun pebalap asal Spanyol tak lantas sependapat kalau dirinya dan Rossi sudah dikatakan berteman. Mengaku masih sama-sama menyimpan ego, hubungan yang ada saat ini murni sebagai profesional.

"Menggunakan istilah pertemanan dalam situasi ini sedikit terlalu berlebihan, buat saya zona abu-abu itu ada: Valentino dan saya adalah musuh sebelumnya dan kini kami tidak menjadi teman."

"Mungkin mempertimbangkan betapa kompetitifnya kami dan betapa kami berdua sangat ingin menang, kami tidak akan pernah menjadi teman selamanya, setidaknya saat kami masih menjadi pebalap. Tapi ini bukan berarti tidak ada hormat di antara kami. Mungkin ego dan kebanggan kami pribadi terlalu kuat, tapi semuanya sudah jelas kalau kami saling menghargai dan menghormati," papar Lorenzo.

Kamis, 11 April 2013

Beckham: Sederhana Saja, Messi yang Terbaik

Posted by mcondrolukito blog


Getty Images
Barcelona - David Beckham berharap bisa mengulang momen indah di Camp Nou seperti yang terjadi di tahun 1999 silam. Tapi asa itu dipupus oleh Lionel Messi, yang disebutnya sebagai yang terbaik saat ini.

Camp Nou punya kesan mendalam buat Beckham di tahun 1999 silam. Ketika itu bersama Manchester United dia berhasil menjuarai Liga Champions dengan mengalahkan Bayern Munich melalui laga yang berjalan dramatis.

Saat kembali ke stadion tersebut bersama PSG, Beckham berharap momen tersebut bisa dia ulangi. Pada awalnya hal tersebut nyaris jadi nyata saat Javier Pastore menjebol gawang Victor Valdes di menit 49 yang membuat tim tamu unggul 1-0 dan memimpin 3-2 secara agregat.

Namun situasinya berubah setelah Messi masuk lapangan di menit 62. The Catalans kembali ke permainan terbaiknya, dengan serangan gencar yang terus datang menggedor pertahanan Les Parisiens. Dan hasilnya adalah gol yang dilesakkan Pedro Rodriguez, sebagai hasil kreasi Lionel Messi dan assist dari David Villa.

Atas kontribusinya pada moral pemain serta aksi-aksinya meski masih belum sepenuhnya fit, Messi dapat sanjungan banyak temannya. Pujian juga datang dari kubu PSG, termasuk David Beckham.

"Dia pemain terbaik di dunia, sesederhana itu. Dia masuk saat kami unggul 1-0 dan mereka kemudian bikin gol. Pemain sepertinya, dalam kondisi 100% atau tidak akan selalu mampu membuat perubahan," sahut Beckham di The Sun.

Terkait penampilan timnya, Beckham menyebut PSG sudah melakukan yang terbaik yang bisa mereka berikan. PSG disebutnya tetap layak berbangga meski terdepak di delapan besar.

"Kami bermain dengan cukup baik. Sayangnya kami tidak bisa mempertahankan keunggulan. Saya masih menikmati pertandingan semacam ini. Kami membuat diri kami sendiri bangga," lugasnya.

Senin, 08 April 2013

Doni Tata Ingin Tampil All Out di Losail

Posted by mcondrolukito blog



detikSport/Yuniarto
Losail - Tak ada persiapan khusus yang dilakukan oleh Doni Tata Pradita jelang balapan pertamanya di ajang Moto2 musim 2013. Dia hanya ingin tampil tanpa beban dan berharap bisa finis di barisan tengah.

Dari hasil kualifikasi di Sirkuit Losail, Sabtu (6/4/2013), Doni menempati posisi ke-27 dengan waktu 2 menit 4,177 detik. Catatan waktunya berselisih 3,295 detik dari Pol Espargaro yang meraih pole position.

"Iya, nanti start ke-27. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi nanti pas race. Siang ini waktu untuk istirahat, persiapan nanti malam," ungkap Doni kepadadetikSport, Minggu (7/4/2013).

Selama sesi latihan bebas dan kualifikasi, Doni mengaku tak mengalami masalah berarti. Pebalap asal Sleman ini hanya sempat kesulitan di Free Practice III karena ada badai debu.

"Kondisi cuaca kurang baik. Hujan dan badai debu. Jadinya hujan kering," tuturnya.

"Tapi, kemarin pas kualifikasi sudah lumayan improve daripada waktu sebelumnya. Dari (posisi) ke-30 jadi ke-27," tambah Doni.

Doni berharap saat balapan malam nanti cuaca bagus sehingga dia bisa meraih hasil optimal. Rider 22 tahun ini juga ingin meningkatkan kepercayaan dirinya dan tampil all out.

"Tinggal tambah pede aja buat race nanti. Udah pede sih, tapi ingin lebih all out saja. Tanpa beban," katanya.

Soal target, Doni menganggap finis di posisi 15 atau 20 besar sudah cukup bagus untuk balapan pertamanya di ajang Moto2.

"Mudah-mudahan masuk rombongan tengah. Minimal 20 besar, Insya Allah. Syukur-syukur bisa top 15," tandasnya.

Minggu, 07 April 2013

Kurang Oke di Kualifikasi, Rossi Tetap Optimistis

Posted by mcondrolukito blog



detikSport/Yuniarto
Doha - Valentino Rossi harus mengawali balapan MotoGP Qatar dari posisi tujuh. Pun begitu, Rossi terlihat masih tetap optimistis menghadapi balapan pembuka musim 2013 tersebut.

MotoGP Qatar akan menjadi momen kembalinya Rossi ke Yamaha setelah dua musim membalap untuk Ducati dan menuai hasil mengecewakan.

Setelah kembali menunggangi M1 andalan Yamaha, Rossi memperlihatkan laju oke. Tetapi di sesi kualifikasi MotoGP Qatar, si Italiano justru harus puas berada di posisi tujuh.

"Kualifikasinya tidak berjalan luar biasa buatku, terutama karena aku tak bisa menempati baris kedua. Penampilanku dalam latihan bebas lebih baik dari ini, (tapi) kita lihat bagaimana besok (dalam balapan)," kata Rossi di Crash.

"Sialnya dalam sesi kualifikasi aku terhambat oleh keramaian jadi aku tidak bisa meningkatkan waktu lap dan kehilangan posisi," imbuh rider berjuluk 'The Doctor' itu.

Hasil start itu jelas tidak ideal untuk memburu kemenangan. Namun, Rossi tidak patah semangat.

"Sudah pasti akan lebih sulit untuk start dari posisi agak ke belakang seperti ini, tapi kami punya laju bagus sehingga bisa cukup kompetitif," seru Rossi.

Sabtu, 06 April 2013

Fisik dan Motor Oke, Pedrosa Siap Hadapi Musim 2013

Posted by mcondrolukito blog



Getty Images/Mirco Lazzari GP
Doha - Musim 2013 menjadi tahun kedelapan Dani Pedrosa berlaga di kelas MotoGP. Belum juga jadi juara dunia, pebalap Repsol Honda itu berharap bisa mewujudkannya tahun ini seiring kondisi fisik dan performa motor yang oke.

Pedrosa menjelang musim 2013 dengan masih dibayangi kegagalan tahun lalu. Mampu tampil konsisten sepanjang musim, pebalap asal Spanyol itu akhirnya harus puas duduk di posisi dua klasemen akhir karena kalah 18 poin dari Jorge Lorenzo yang jadi juara dunia.

Menjelang dimulainya musim baru 2013, Pedrosa mengaku siap untuk kembali bertarung jadi juara dunia. Sempat beberapa kali diganggu cedera di sepanjang kariernya, rider 27 tahun itu menyebut kalau dirinya dalam kondisi fisik yang sangat bagus. Selain itu, pra insinyur Honda juga telah memaksimalkan RC213V.

"Setelah periode pengujian yang panjang sekarang saya siap untuk membalap. Tim ini sudah bekerja sangat keras untuk membawa kami dalam posisi terbaik di awal musim dan saya puas dengan kondisi fisik saya," sahut Pedrosa di Crash.

"Ini akhir pekan yang panjang di Qatar, dengan jadwal yang terdiri dari empat hari, dan tingkat grip butuh waktu untuk ditingkatkan terkait dengan pasir dan kondisi di sini," lajut dia.

Di musim yang baru ini, satu hal yang membuat Pedrosa sangat antusias adalah sistem kualifikasi baru. Hal itu disebutnya bisa membuat balapan berjalan lebih menarik.

"Itu akan menarik untuk melihat bagaimana format kualifikasi baru bekerja dan saya benar-benar tak sabar dengan balapannya. Saya hanya antusias untuk segera memulai musim," tegasnya lagi.

Jumat, 05 April 2013

Indonesia Tak Terkalahkan di Babak Penyisihan Axiata Cup 2013

Posted by mcondrolukito blog


ANTARA/M Risyal Hidayat
Surabaya - Indonesia tak terkalahkan dalam tujuh pertandingannya di babak penyisihan turnamen beregu Axiata Cup 2013. Di hari terakhir, Minggu (31/3/2013), pasukan "Merah Putih" mengalahkan All Star Eropa.

Di depan publik DBL Arena, Surabaya, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mengawali kemenangan Indonesia atas All Star Eropa dengan mengalahkan pasangan Rusia, Ivan Sozonov/Vladimir Ivanov, dengan 22-20 21-19.

Di partai kedua, tunggal putra Dionysius Hayom Rumbaka menyumbangkan poin kedua untuk tuan rumah setelah menundukkan Scott Evans asal Irlandia. Di set pertama Hayom menang 21-19, di set kedua Evans mengundurkan diri karena cedera saat tertinggal 1-11.

All Star Eropa memperkecil skor menjadi 2-1 melalui partai tunggal putri. Pemain Spanyol Carolina Marin berhasil mengalahkan Bellaetrix Manuputy dengan 21-8 14-21 21-15.

Ganda campuran juara All England 2013, Tontowi Ahmad/Lilyana Natsir, memastikan kemenangan Indonesia setelah menaklukkan pasangan Inggris Nathan Robertson/Jenny Wallwork dengan 21-11, 21-19. Indonesia pun menang dengan skor 3-1.

Sepanjang babak penyisihan Indonesia tak terkalahkan: menang lima kali, seri dua kali. Dengan nilai 22, Indonesia bertengger di puncak klasemen dari delapan tim. Empat tim teratas akan bertarung di babak semifinal pada 13 April di Kuala Lumpur, Malaysia. Para finalis akan memainkan laga puncaknya pada 14 April, juga di Malaysia.

Hasil Indonesia di Axiata Cup 2013:

Babak penyisihan pertama
Menang 4-0 atas Vietnam
Menang 3-0 atas Singapura
Seri 2-2 melawan Malaysia
Seri 2-2 melawan Asia

Babak penyisihan kedua
Menang 3-1 atas Thailand
Menang 4-0 atas Filipina
Menang 3-1 atas Eropa


Klasemen akhir:

1. Indonesia 22
2. Malaysia 21
3. Thailand 17
4. Asia 16
5. Eropa 14
6. Singapora 7
7. Vietnam 5
8. Filipina 2

* Empat tim peringkat teratas lolos ke babak semifinal
* Semifinal dan final digelar di Cheras, Kuala Lumpur, Malaysia, 13 & 14 April

Kamis, 04 April 2013

Malaga Lawan Dortmund Berakhir Seri Tanpa Gol

Posted by mcondrolukito blog

FOTO:AFP/Jorge Guerrero
Malaga - Malaga harus puas dengan hasil imbang saat menjamu Borussia Dortmund di leg pertama babak perempatfinal Liga Champions. Kedua kesebelasan mengakhiri laga dengan skor sama kuat 0-0.

Pada pertandingan yang berlangsung di stadion La Rosaleda, Kamis (4/4/2013) dinihari WIB, Malaga gagal mencetak gol meski di situs UEFA tercatat menciptakan 10 kali tembakan ke gawang yang tujuh di antaranya tepat sasaran.

Sama halnya dengan Die Borussen yang juga menyia-nyiakan banyak kans. Tim besutan Juergen Klopp itu melepaskan 13 percobaan, tujuh tepat sasaran, tanpa berbuah gol.

Dengan hasil seri ini, kedua tim masih memiliki peluang sama besar untuk melaju ke babak semifinal saat melakoni leg kedua di kandang Dortmund, tengah pekan depan.

Jalannya Pertandingan

Malaga mendapatkan peluang pertama saat laga berjalan menit ketujuh. Javier Saviola mampu melepaskan diri dari jebakan offside saat mendapatkan umpan dari sayap kanan.

Saviola mampu mengecoh lini pertahanan Dortmund sebelum melepaskan sepakan dari sebelah kanan kotak penalti. Sial, tendangannya masih melebar.

Dortmund mendapatkan kans emas di menit 14. Robert Lewandowski menyundul umpan dari lini belakanng di tengah lapangan.

Mario Goetze bisa meloloskan diri dari jebakan offiside, tapi sepakannya masih bisa ditepis dengan sempurna oleh kiper Malaga, Wilfredo Caballero.

Marco Reus mengancam gawang tuan rumah di menit 25. Kevin Grosskreutz mengirimkan umpan terobosan yang berhasil sambut oleh Reus.

Reus yang berdiri dengan bebas melepaskan satu sepakan jarak jauh yang dengan sempurna masih bisa diselamatkan Caballero.

Grosskreutz hampir menjebol gawang Malaga di menit 28. Menyontek umpan silang dari sayap kanan, sepakannya masih menyamping di sisi kiri gawang tuan rumah.

Reus gagal memanfaatkan peluang lewat sepakan bebas di menit 32. Eksekusinya masih sedikit melenceng ke kanan gawang Malaga.

Lewandowski melakukan percobaan di menit 36. Tapi sepakannya dari dalam kotak penalti Malaga masih bisa ditangkap dengan sempurna oleh Caballero.

Weligton hampir menjebol gawang Dortmund di menit 42. Tapi, kiper Dortmund, Roman Weidenfeller, sukses menepis bola sundulan Weligton meneruskan umpan tendangan sudut.

Jeremy Toulalan yang mendapatkan bola rebound juga gagal memanfaatkan peluang sebab usahanya masih bisa diblok pemain belakang Dortmund.

Sebastian Kehl nyaris membawa Dortmund unggul di menit-menit akhir babak pertama. Lewandowski memberikan umpan matang kepada Kehl yang bisa melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.

Sial, Caballero masih sigap untuk bisa mengamankan gawangnya dari kebobolan. Babak pertama selesai, skor masih 0-0.

Babak kedua berjalan dua menit, Dortmund langsung mendapatkan peluang. Tapi, Lewandowski lagi-lagi membuang peluang. Sepakannya menerueskan bola sodoran Grosskreutz masih melebar.

Goetze lagi-lagi membuang peluang. Tendangannya di menit 65 dari jarak dekat masih menyamping di sisi kanan gawang Malaga.

Semenit kemudian Malaga mendapatkan peluang ganda. Namun, sepakan Isco dan Toulalan itu masih bisa diantisipasi oleh Weidenfeller.

Tiga menit menjelang bubaran, Vitorino Antunes mengancam gawang Dortmund dengan sepakan jarak jauh memanfaatkan set piece tendangan bebas. Sial, sepakannya masih melayang.

Tak lama kemudian wasit meniup peluit tanda pertandingan usai, skor 0-0 pun menjadi penutup laga.

Susunan Pemain

Malaga: Caballero, Gamez, Weligton, Demichelis, Antunes, Joaquin, Toulalan, Iturra, Isco (Duda 87), Saviola (Portillo 68), Julio Baptista (Santa Cruz 76)

Dortmund: Weidenfeller, Piszczek, Felipe Santana, Schmelzer, Kehl (Bender 80), Guendoan, Goetze (Kirch 90), Reus (Schieber 69), Grosskreutz, Lewandowski
Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/04/04/023532/2210986/1033/malaga-lawan-dortmund-berakhir-seri-tanpa-gol?b991101mainnews

Rabu, 03 April 2013

Iniesta Sebut Seri Bukan Hasil yang Buruk

Posted by mcondrolukito blog


FOTO:AFP/Franck Fife
Paris - Barcelona bermain imbang dengan Paris Saint-Germain saat melakoni babak perempatfinal Liga Champions. Andres Iniesta menyatakan bahwa itu bukanlah hasil yang buruk buat El Barca.

Pada pertandingan yang berlangsung di Parc des Princes, Barca unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Lionel Messi. Tapi, PSG bisa menyamakan kedudukan lewat kaki Zlatan Ibrahimovic.

Tapi, Les Parisiens kembali tertinggal usai Xavi Hernandez mengemas gol lewat titik putih. Tim besutan Carlo Ancelotti itu akhirnya bisa memaksakan hasil imbang 2-2 setelah Blaise Matuidi mencatatkan namanya di papan skor saatinjury time.

Meski sedikit menyayangkan hasil imbang yang dipetik oleh Barca, Iniesta mengungkapkan bahwa seri bukanlah hasil yang buruk untuk Los Cules.

"Sangat disayangkan bahwa kami mengakhiri pertandingan seperti itu, kebobolan di menit-menit akhir pertandingan. Ini meninggalkan perasaan yang tak mengenakan tapi itu merupakan babak eliminasi dan ini bukanlah hasil yang buruk saat melakoni laga tandang," sebut Iniesta seperti dilansir oleh situs resmi UEFA.

"Kami mengontrol pertandingan dengan baik, kami memainkan pertandingan yang bagus," tambahnya.

Kendati Barca cuma butuh hasil imbang 0-0 saat melakoni pertandingan di Camp Nou, 10 April mendatang, Iniesta tetap meminta penggawa-penggawa Azulgrana untuk tetap waspada.

"PSG mempunya pemain luar biasa yang berarti bahwa kami harus meningkatkan intensitas kami. Jika kami ingin mencapai semifinal, kami harus memainkan pertandingan dengan komplet di semua aspek pada laga leg kedua," ungkap pesepakbola 28 tahun itu.

Selasa, 02 April 2013

Ibra: Harusnya Ballon d'Or Diganti Nama Jadi Messi

Posted by mcondrolukito blog


FOTO:Getty Images/John Berry
Paris - Empat trofi Ballon d'Or yang direbut Lionel Messi secara beruntun diakui Zlatan Ibrahimovic sudah memperlihatkan kualitas seorang Messi. Untuk itu FIFA disarankan mengganti nama award itu menjadi nama pesepakbola Argentina itu.

Sejak tahu 2009 hingga terakhir dihelat Januari lalu, FIFA Gala Dinner selalu memunculkan nama Messi sebagai pesepakbola terbaik dunia. Meski musim lalu Barcelona cuma meraih titel Copa del Rey, tapi pengakuan atas kehebatan Messi di atas lapangan tak pernah pudar.

Ibra yang adalah eks rekan setim Messi plus calon lawan di perempatfinal Liga Champions saat Paris St Germain bertemu Barca, memuji tinggi pemain 25 tahun itu. Disebut Ballon d'Or sebaiknya diganti menjadi Messi Award atau sejenisnya demi menghormati pencapaian sensasionalnya di olahraga ini.

Sebagai catatan Ronaldo dan Zinedine Zidane paling banyak meraih titel pemain terbaik dunia hanya tiga kali, sedangkan Messi jadi satu-satunya pemain yang pernah memenangi lebih dari tiga kali.

"Dia adalah pemain terbaik dunia saat ini. Dia sudah memenangi empat Ballon d'Or. Seharusnya mereka (FIFA) mengubah nama award ini menjadi Messi," ungkap Ibra seperti dilansir Yahoosports.

"Tapi saya tidak tahu apakah dia pemain terbaik yang pernah ada. Sulit untuk mengatakan hal itu. Kita lihat saja begitu dia pensiun," demikian dia

Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/04/02/142717/2209370/73/ibra-harusnya-ballon-dor-diganti-nama-jadi-messi?b99220270