Getty Images/Clive Brunskill
Manchester - Manchester United tak pernah
memetik kemenangan saat berduel dengan tim besar di Liga Inggris. Bakal
berhadapan dengan lawan berat lagi di Piala Carling, racikan strategi
apik Moyes pun ditunggu.Saat melakoni laga derby Manchester di Etihad Stadium, Minggu (22/9/2013) malam WIB, MU kalah telak dari Manchester City dengan skor akhir 1-4.
Gawang MU yang dikawal oleh David De Gea, dibobol dua kali oleh Sergio Aguero, dan masing-masing sekali oleh Yaya Toure serta Samir Nasri. MU berhasil mencetak gol hiburan lewat sepakan bebas dari Wayne Rooney tiga menit menjelang waktu normal habis.
Sebelum kekalahan dari The Citizens, MU juga sudah kehilangan poin saat berduel melawan Chelsea dan Liverpool.
Pada 26 Agustus lalu, MU menuai hasil imbang saat menjamu The Blues. Lima hari setelahnya, Liverpool mampu menundukan 'Setan Merah' dengan skor 0-1 saat berduel di Anfield.
Satu laga berat sudah menunggu MU di babak ketiga ajang Piala Carling yang akan berlangsung di Old Trafford, Rabu (25/9) tengah pekan ini. Mereka akan kembali berduel dengan Liverpool.
Moyes yang ingin besutannya langsung kembali ke jalur kemenangan lantas membidik laga melawan The Reds itu. Dia berujar bahwa MU bakal tampil habis-habisan agar bisa memenangi laga.
"Anda hanya harus memainkan laga berikutnya dan melihat bagaimana Anda akan melewatinya. Kami akan melakukan segalanya yang bisa kami lakukan untuk memenangi laga berikutnya (melawan Liverpool)," tegas Moyes di situs resmi MU.
Sumber: sport.detik.com/sepakbola/read/2013/09/23/104841/2366305/72/menunggu-racikan-apik-moyes-untuk-laga-krusial
Tidak ada komentar:
Posting Komentar